Monday, April 18, 2011

Officemates

Keterangan poto: Dari kiri ke kanan: Kak Mala, Kak Nana, Nia, Intan.

Yoyoyo, berjumpa lagi dengan saya, yo yo yo. hehehe.. sori, bawaan nge-jam, gara2 abis dengerin lagunya jay-Z. pada tau lagunya ga? Empire State of Mind judulnya, yang dia nyanyiin sama Alicia Keys? kayak gini liriknya: In New York, concrete jungle where dreams are made, there nothing you can't do, you're in New York.. blah blah blah..hehehehe.

However, kali ini aku ingin memperkenalkan para kolegaku di kantor. ohya, buat yang belum tau, aku kerja di sebuah NGO international. Awalnya aku kirain international NGO bakal penuh sama bule2, just like my previous offices, tapi ternyata di kantorku ini malah orang Indonesia semua, which is great karena aku merasa aku pasti bakal lebih nyaman bekerja sama orang-orang sebangsa. Nah, selain sebagai kolega, para masyarakat di kantor ini bener-bener sangat menyenangkan. artinya gini, sebagai kolega, kami ga hanya deket pas jam kerja aja, tapi juga diluar jam kerja dan jam makan siang. untuk lebih jelasnya, nih aku perkenalkan satu persatu ya..

1. Ina --> Yang memperkenalkan aku sama liqo' (pengajian keputrian) yang aku ikutin sampe sekarang. Walopun aku batal jadi dokter, tapi aku bisa menganalisa apa sebenarnya yang terjadi pada Ina sehingga ga peduli makan sebanyak apapun dia tetap kurus. Dari gejala-gejala yang tampak dan berdasarkan anamnesa yang dilakukan, kesemuanya mengindikasikan terjadinya gangguan pencernaan. aku mendiagnosa Ina terserang penyakit "Pipalurusiktis", yaitu sebuah penyakit dimana penderitanya tidak memiliki sistem pencernaan, melainkan hanya sebuah pipa lurus yang membentang vertikal dari mulut ke bawah, sehingga makanan apapun yang dia makan akan keluar melalui feses tanpa melalui proses pencernaan. Nah, despite diagnosa ini, Ina adalah orang yang suangaat menyenangkan dan selalu bisa ngasih pandangan-pandangan yang adil dan logis setiap kali temen-temennya ada masalah.. cool..

2. Bang Ijal --> Nah bang Ijal ini adalah salah satu makhluk istimewa di kantor ini. kenapa istimewa? karena kalau manusia pada umumnya bernapas tanpa suara, atau bernapas mendengus (kalo lagi marah), atau bernapas menderu-deru (kalau lagi beradegan 17th keatas), bang Ijal bernapas dengan mengeluarkan kata-kata unik. Begini men, beliau ini terobsesi sekali sama badan six pack dan disaat yang sama, terobsesi sama si Pitung, pahlawan Betawi jaman dulu. Setiap ada waktu luang, bang Ijal selalu mengisinya dengan-tak lain dan tak bukan-menonton acara-acara yang ada om-om berbodi segitiganya di youtube. Saking terobsesinya, di setiap helaan napasnya dia selalu mengucapkan "six paaaaccckkkhhhh" atau " pituuunnngghhh".. Tapi kalau menghadapi beneficiaries yang tingkahnya aneh-aneh, nah Bang Ijal ini paling bisa diandalkan, karena dia sangaat sabaaaar... tar deh, bakal ada postingan khusus tentang tim MF kami.

3. Kak Nana --> Pertemuan pertama dengan kak Nana, aku berkeringat dingin, tanganku bergetar, jiwaku tak tenteram dan jantungku berdegup kencang. Bodinya yang tegap dan suaranya yang tegas bener-bener membuat nyaliku ciut. Tapi seiring waktu aku akhirnya tau bahwa kak Nana sebenarnya adalah..Superman.hehehe.. ga lah, maksudku gini, ternyata kak Nana ini adalah salah satu orang paling menyenangkan yang pernah aku temuin. Dia lucu, punya senses of humor yang bagus dan setia kawan. Spesifikasinya, kak Nana ini adalah seorang pengkhayal sejati. Hampir semua hal dia khayalin, menurutku orang yang pekerjaannya menulis komik, harus deket-deket sama kak Nana, karena khayalan-khayalan kak Nana kalau dibukukan pasti bisa jadi komik yang bagus. hehehe..

4. Nanda--> Nanda ini o-orangnya h-h-humble, b-b-baik, c-c-cantik..tapi rada bawel, AUUUCCHH..m-manis, m-m-menawan..s-s-setia k-kawan.. s-s-uka menolong.. r-r-rajin m-m-menabung dan j-j-jago maen Playstation.. hiks hiks hiks..(gagap dan sesak napas karena menulis dibawah tekanan).hahaha.. however, si Nanda yang hobi nonton pilem ini emang orangnya humble kok, baik dan giat bekerja. And satu lagi, dia selalu bawa bekal dari rumah dan jarang banget ikut kita-kita yang Pak Bondan wannabe ini wisata kuliner. Gaya hidup sehat kali ya? patut dicontoh.

5. Nia--> Nah.. ini ni bagian favoritku. Ceritanya begini, nia ini dulunya kerja di institusi yang sama sama aku, mungkin kesamaan tersebut telah mendekatkan hati kami berdua (halah..).. Nia ini termasuk sohib favoritku di kantor. Why? karena...dia..selalu membantuku disaat makan.hahahahahaha.. aku biasa memanggilnya Tania Saginata. awalnya iseng, tapi lama kelamaan, kok nama tersebut begitu menginspirasi, mungkin karena sususan katanya yang indah permai bagai puisi, sehingga kolega lainnya mulai memanggilnya dengan nama itu. Nia ini manis, baik budi dan menyenangkan (kenapa aku begitu lebay? karena kemaren nia bilang aku harus tulis yang baik-baik tentang dia, supaya kalo pacarnya baca blog ini, dia jadi semakin tersepona.hahaha).. Ah, seandainya saja Nia tau, apa arti dari nama kerennya tersebut..Si Tania ini termasuk golongan manusia kadang-kadang, kalo lagi diem, desahan suaranya pun tak terdengar seharian, tapi kalo lagi berisik, ampuuunnn, bisa-bisa semua meja digebrak sama dia.

6. Kak Mala----> Nah, kak Mala atau yang biasa dipanggil kak Nur (Wuahahahahahahahahaha,terinspirasi) ini kayaknya sih tergila-gila sama Korea gitu. Dia tuh hobi nonton Korea, naksir cowok-cowok Korea yang cantik-cantik itu dan koleksi pakaiannya juga ga jauh-jauh dari renda dan pita.Dulunya sih, kak Mala ni sama kayak Nanda, suka bawa bekal dari rumah, tapi akhir-akhir ini dia malah sering ikutan makan siang sama geng ABUPADAN (Anak Buah Pak Bondan). Akibat kekaguman yang teramat sangat pada drama Korea, kak Mala ni jadi rada-rada drama queen dikit. kata-kata favoritnya adalah "Ga mungkiiinnnn" yang disampaikan dengan suara melengking dan body language bagaikan sedang menghadapi cobaan maha dahsyat, kira-kira kayak pemain sinetron pas tau anaknya ternyata ketuker sama anak pembantu rumah sebelah. however, seperti juga kolega-kolegaku yang lainnya, kak Mala ni hatinya baeeekk banget (biar dia baca trus aku ditraktir baskin robbin.hehe), dia juga murah hati, suka bagi-bagi makanan yang dibawanya dari rumah, dan ga segan menolong orang dari program laen yang lagi kesusahan. Pokoknya top dah. Nah, ini skalian promosi, kak Mala itu cantik dan jomblo, jadi siapa yang pengen mengenal kak Mala lebih baik, baca blognya ya, alamatnya www.hutanpinus-ayla@blogspot.com.

7. Kak Ika--> Kak Ika yang kecil mungil manis jelita ini adalah gambaran Ibu Kartini sejati. Maksudnya keibuan banget gitu.. Ibu dari seorang balita yang ganteng ini, kalo ngomong lembut banget . Kata-kata yang keluar dari mulutnya adalah kata-kata penuh petuah yang mampu menghangatkan hati yang dingin dan menyejukkan hati yang panas, kosa kata yang dipilih pun sangat terarah, rapi dan sopan, sehingga mempesona orang yang mendengarkannya (halah..). Singkatnya, hampir ga ada satu unsur pun dari kak Ika ni yang bisa dijadiin bahan celaan, abis baek banget sih.. tapi my pren, NOBODY is NORMAL IN THIS OFFICE. Semua orang disini rada sableng. Nah soon, setelah aku melakukan investigasi mendalam terhadap kak Ika dan menemukan sesuatu yang layak dipublish, aku bakal tulis!!!wuahahahaaha *tertawajahat.

8. Kak Idan ---> Partnernya kak Ika di ruang finance dan salah satu orang yang paling kalem di kantor, jarang terlibat pada kegiatan geng ABUPADAN yang ga penting itu dan jarang terlihat pada lokasi-lokasi kejahatan tempat orang kantor suka bising dan bikin rusuh. Kak Idan ini juga udah jadi ibu dari seorang gadis kecil yang cantik. Kenapa kak Ika dan Kak Idan seolah tak pernah terpisahkan? hmm... teori aku gini, kan setiap daun yang jatuh aja sudah dituliskan dalam takdir, begitu juga halnya dengan Kak Ika dan Kak Idan, pasti ada rahasia besar dibalik kedekatan mereka yang seolah tak pernah berakhir. Maksudku, mungkin mereka memang sudah digariskan untuk menjadi besan.gituuuu..

9. Bang Memet--> Calon papa yang satu ini bertugas sebagai maintenance di kantor kami. Singkatnya, kalo mau beli apa-apa, bilang bang memet. Kalo mau perbaiki apa-apa, bilang bang memet. Kulkas rusak, engsel copot, bilang bang memet. Ga punya duit, bilang bang memet. heheehe.. Bang memet ini punya kata-kata favorit, yaitu "manajemen". Kalo ada orangsalah ngomong, dia bilangnya "ngomong tuh harus pake manajemen..". Kalo org sakit perut, dia bilangnya "makan tuh harus pake manajemen..", kalo orang kentut sembarangan, pasti dia bilang "buang angin tuh harus pake manajemen".. Seandainya aku percaya reinkarnasi, pasti aku udah yakin banget bang memet ini di kehidupan yang lalu adalah seorang manajer pabrik apa..gitu.

10. Ismet--> Dek Ismet ni adalah IT di kantor kami. Dia tuh kemunculannya kayak ambulan, ada kalo dibutuhin aja. Kompi heng, panggil dek Ismet. Printer bego, panggil dek Ismet. Disc dimakan virus, panggil Dek Ismet. Dek Ismet ini punya badan silinder dan tak pernah bisa berhenti tertawa. Ga ada masalah, dia ketawa, ada masalah, dia ketawa. Lagi susah, dia ketawa, lagi senang, dia ketawa. Akhir-akhir ini dia menunjukkan gejala ketertarikan yang tak wajar pada bang Ijal, dia jadi hobi maen keruangan kami, menyentuh2 lengan bang Ijal dan minta bang Ijal ngajarin dia fitness. Apakah ini tanda-tanda cinta? ataukah sekadar ketertarikan sahaja? we'll see..

Sebenarnya masih banyak banget orang kantor yang mau aku kenalin ke publik, tapi kalau itu aku lakukan, besok jariku2 bakal berubah jadi jari gajah karena kebanyakan ngetik. So, untuk sementara ini, 10 orang dulu ya..

Nah, berdasarkan karakteristik para officemate yang aku tulis tadi, aku jadi kepikiran seandainya kami semua berkumpul dalam sebuah percakapan.

Nanda yg hobi nonton :Eh, udah nonton Black Swan belum?
Intan yang disleksia : Udah, ada tuh di tanktop kakak..
Kak Nana sang pengkhayal : wuiihh, tanktop, berbunga dan berenda, trus datang suami bawa bunga sama coklat, kemudian..terjadilah hal-hal yang diinginkan sluurrrppp..
Bang Ijal : Mending nonton si pitung, jadi terinspirasi punya badan six pack.
Ismet : Hehehehehehehehehehehehehehe hehehehehe hehehehehehe

Lagi asyik berbincang datangnya Tania. GUBRAAAAKKKKK.. dia menggebrak meja dengan keras, orang-orang pun bertebaran bagai anai-anai yang beterbangan. Yang terbang paling jauh pasti Ina, karena paling kurus.

Kak Mala : OOOOOOHHHHH.......TIIIIDDAAAAAAkkkkkkkk.....
Kak Ika : Marilah kita mendoakan semoga arwah mereka diterima disisinya..
Kak Idan : Amiinn
Bang Memet: Abis mereka bergosip ga pake manajemen sih..
Ismet : heheheheheheheheheh hehehehehehe hehehehehehehehehehehe

The end.

0 comments:

Post a Comment

 

Blog Template by BloggerCandy.com